23 Agustus 2018
Meskipun letaknya dibelanda, factory outlet ini berada di tengah ketiga negara, yaitu Belgia, German dan Belanda. jadi akan banyak pelancong dari ketiga negara tersebut yang mampir ke factory outlet ini. untuk yang suka belanja, kalau sedang di dekat ketiga negara ini, tidak ada salahnya mampir sejenak ke factory outlet ini (Designer outlet Roermond).
Sebenarnya Ayah dan Bunda tidak terlalu suka belanja, tapi karena kebetulan kita mampir kesini, tidak ada salahnya lihat-lihat sejenak. ternyata tempatnya nyaman juga nih, ada banyak tenant yang cukup menarik juga disini

lihat map dulu deh, ada apa aja sih disini, waaaah, ada Nike, adidas, onitsuka, jadilah Ayah dan Bun mulai mengekplor outlet-outlet tersebut

tujuan pertama Nike factory outlet, koleksinya cukup banyak, harganyapun cukup murah

selanjutnya ke factory outlet Onitsuka, di outlet ini, ada sepatu yang di taksir Bunda

saat akan menuju counter Adidas, lihat penampakan counter samsonite, iseng-iseng mampir,

bermula dari sekedar mampir, eh kok bagus juga ya, eh kok ada koper lucu ya, jadilah Ayah dan Bunda beli koper dan tas disini. kebetulan kapasitas koper kita sudah hampir penuh, lumayan ada tambahan koper.
setelah berkunjung kebeberapa outlet, kaki mulai lelah, eh ada yang jual curros tuh, kebetulan, beli dulu deh sambil mengistirahatkan kaki dan dompet

makan Churros sambil menikmati pemandangan

usai perut terisi, dengan membawa-bawa koper, kita berkunjung ke beberapa outlet lain, yaitu Fossil, salahsatu brand favoritnya Bunda.

di counter ini kita beredar cukup lama, karena selain Bunda, ada beberapa teman Bunda juga yang titip untuk dibelikan, maklum banyak potongan diskonnya.
usai ke Fossil kita mampir ke Vans, disini kita mendapatkan oleh-oleh tas dan sepatu untuk Mas Nara & Dede Ran

dan terakhir kita berkunjung ke outlet Adidas, sebenarnya Bunda tertarik dengan salahsatu sepatu disini, namun disaat terakhir mau membeli, tiba-tiba niat itu diurungkan, ini dia salahsatu sepatunya

usailah belanja kita hari ini, yang niatnya cuma iseng-iseng melihat, eh malah belanja banyak, pake beli koper tambahan lagi, hehehe.

belanja di Designer outlet Roermond