18 September 2020
Sudah beberapa kali usai sholat Fardhu, Ayah langsung buru-buru menutup sajadah tanpa membaca Dzikir setelah Sholat. Hari ini Dalam rangka perbaikan diri Ayah coba membaca Dzikir setelah sholat Fardhu.
Saat mulai membaca Dzikir, beberapa bacaan terlupa, kacau nih, ujar Ayah dalam hati, langsung Deh cari henpon, dan lihat aplikasi Halo Ustadz dan xaei Dzikir sholat Fardhu

Pilih Dzikir Sholat Fardhu, total ada 9 bacaan, mulai dari yang pertama ya.

Dzikir pertama, kalau yang ini Ayah masih hafal nih

Mulai yang kedua ini Ayah sedikit lupa

Lanjut ke Dzikir ketiga, Dzikir ini jarang Ayah baca

Lanjut ke Dzikir ke empat ini masih Ayah ingat dan masih sering Ayah baca sesudah sholat Fardhu

Memasuki Dzikir ke 5, yaitu Surat Al-Baqarah ayat 155, belum hapal dan jarang Ayah baca.

Masuk ke Dzikir ke 6, adalah surat Al-Ikhlas. ini tentu saja ingat dan masih sering Ayah baca sesudah sholat Fardhu

Dzikir ke 7 juga familiar, yaitu surat Al-Falaq, tentu saja ingat dan masih sering dibaca setelah sholat Fardhu

Dzikir ke 8, Surat An-Naas, pada tau donk, ini pasti selalu Ayah baca setelah sholat

Dzikir ke 9 ini khusus selesai sholat Shubuh, Insya Allah, kalo Dzikir yang ini masih sering Ayah baca, terutama kalau sholat berjamaah di Masjid, kalau sendiri sering lupa.

Dzikir mana yang kamu baca setelah sholat fardhu? yuk mulai sekarang setelah sholat Fardhu, kita Dzikir dulu, karena Dzikir akan menguatkan seorang muslim dalam ibadah, hati akan terasa tenang dan mudah mendapatkan pertolongan Allah (Sumber : https://rumaysho.com/1997-dzikir-setelah-shalat.html)